Peachy & Chill
  • Home
  • Beauty
    • Skincare
      • Cleansing
      • Toner
      • Essence
      • Ampoule
      • Serum
      • Moisturizer
      • Sunscreen
    • Makeup
      • Primer
      • Complexion
      • Eye Product
      • Lip Product
    • Bodycare
    • Haircare
    • Tools
    • Event
  • Fashion
  • Lifestyle
    • Travel
    • Hangout
    • Food
  • About
  • Contact

Sebagai pemilik kulit yang super sensitif, aku kesusahan banget untuk cari sunscreen yang cocok di kulitku. Biasanya aku lebih cocok pakai sunscreen yang SPF-nya ringan, seperti SPF 25-30. Kalau pakai SPF 50 biasanya suka langsung muncul jerawat, karena umumnya sunscreen dengan SPF 50 teksturnya agak berat, thick gitu. Nah tapi kali ini aku nemu sunscreen dengan SPF 50 PA++ yang nyaman banget di kulit, non-comedogenic dan non-oily! Ya seperti yang kalian bisa lihat di foto, sunscreen ini produknya Votre Peau, skincare lokal dengan kualitas internasional!

Votre Peau adalah produk dari Maharis Beauty, produk lokal yang melakukan launching pada tahun 2017 lalu. Votre Peau sendiri memiliki dua rangkaian produk skincare yang ditujukan untuk kulit berjerawat dan kulit kering. Untuk sekarang aku akan bahas sunscreen Votre Peau terlebih dahulu ya, baca reviewnya dengan detail karena penting banget nih infonya, khususnya untuk kamu yang kulitnya berjerawat kayak aku hehe.

Packaging

Dari ketiga produk Votre Peau yang aku punya, aku paling suka sama packaging sunscreen Votre Peau ini. Liat aja gambarnya simpel tapi bagus gitu. Perpaduan warna, desain dan gambar mataharinya itu kayak produk eksklusif jadinya, bagus cute tapi tetap elegan. Keterangan di box udah lengkap mulai dari deskripsi, cara pakai, ingredients, expired date, BPOM, dan manufaktur. Keterangan di tube juga cukup lengkap, jadi menurutku enggak masalah kalau boxnya hilang. Tapi aku sendiri masih simpan boxnya sih karena lucu desainnya haha.

Ingredients

Aqua, Ethylhexyl Methoxycinnamate, Propylene Glycol, Glyceryl Stearate, Tranexamic Acid, Glycerin, Cyclotetrasiloxane, Aluminum Starch Octenylsuccinate, Stearic Acid, Polysorbate 20, Titanium Dioxide, Cyclopentasiloxane, Cetearyl Alcohol, Hydroxyethyl Acrylate/Sodium Acryloyldimethyl Taurate Copolymer, C20-22 Alkyl Phosphate, Benzophenone-3, Diisopropyl Adipate, C12-15 Alkyl Benzoate, Salicylic Acid, C20-22 Alcohols, Sorbitan Isostearate, Caprylic/Capric Triglyceride, Squalane, Phenoxyethanol, Lauryl Lacate, Allantoin, Zinc Oxide, Ceteareth-33, Polyglyceryl-3 Polydimethysiloxyethyl Dimethicone, Imidazolidinyl Urea, Amylopectin, Isodecyl Neopentanoate, Diisopropyl Sebacate, Chamomilla Recutita Flower Extract, Dextrin, Triethanolamine, Xanthan Gum, Polysorbate 60, Aluminum Hydroxide, Disodium EDTA, BHT, Fragrance, Triethoxycaprylylsilane, Cyclotrisilozane, Sodium Metabisulfite.

Texture

Tekstur Votre Peau Daily Facial Sun Shield ini sangat ringan menurutku, cocok banget untuk kulit normal-oily. Apalagi claimnya sunscreen Votre Peau ini enggak bikin wajah jadi berminyak, dan ternyata benar aja dong, waktu aku pakai tuh nyaman banget dan kulitku jadi enggak berminyak. Tapi memang butuh bantuan dari loose powder agar oil controlnya lebih bagus lagi, jadi lebih tahan lama tuh nahan minyaknya.

Sunscreen Votre Peau ini mengandung Zinc Oxice dan Titanium Oxide yang dapat membantu menghalangi UV A dan UV B yang berlebihan. Sedangkan Asam Traneksamat a.k.a Tranecamic Acid bekerja untuk menghambat pertumbuhan Melanin. Nah kamu tau enggak apa itu Melanin? Sekalian ya aku jelasin disini.

Melanin adalah pigmen yang berfungsi secara alami untuk membentuk warna pada bola mata, rambut, maupun kulit kita. Inilah mengapa orang yang berkulit gelap memiliki kadar Melanin yang lebih tinggi dibandingkan dengan orang yang berkulit putih. Melanin juga merupakan pelindung kulit dari sinar matahari. Jika kulit terkena sinar matahari, maka kulit akan membentuk melanin untuk melindungi kulit dari sinar matahari.

Inilah mengapa ketika ada orang yang berjemur untuk menggelapkan kulit, maka kulit orang tersebut akan merah, dan setelah merahnya hilang barulah muncul warna cokelat sedikit demi sedikit. Anyway kalau ada yang lebih tau tentang Melanin bisa share di komen yaa, ini juga aku hasil Googling kok haha.

Results

Sangat cocok di kulitku karena membuat wajah jadi lebih glowing dan sehat. Selain itu juga dapat mengontrol minyak, enggak bikin kulit jadi berminyak deh pokoknya, makanya cocok banget untuk kulit normal-oily apalagi yang berjerawat. Aku sekarang pilih-pilih banget apakai sunscreen sih karena kan setiap hari pakai masker ya. Kalau kulit aku mudah berminyak, minyaknya kena masker, wah udah deh bisa langsung jerawatan itu huhu :((

Makanya sekarang aku selalu pakai sunscreen Votre Peau karena nyaman di kulit dan enggak bikin berminyak. Yah memang harganya agak mahal, Rp. 265.000,- tapi menuruku sesuai dengan kualitas. Selain itu bisa digunakan sampai 2 bulan kok. Kalau dirasa mahal banget ya belinya tunggu diskon aja haha. 

Anyway sunscreen ini juga memiliki SPF 50 dan PA ++ ya, jadi udah bisa melindungi kulit dari pagi hinggu malam. Tapi sebaiknya untuk penggunaan sunscreen harus di re-apply, paling tidak 6 jam sekali. Selain itu wajib ingat juga kalau pakai sunscreen paling tidak 2 jari. Tau kan? Biar kulit kamu terlindungi dengan maksimal.

Pros

Dari seluruh aspek sih aku suka banget ya sama sunscreen ini. Ringan, wangi, enggak bikin jerawat. Top deh pokoknya!

Cons

Sampai sekarang aku belum menemukan kekurangan sunscreen ini sih jujur. Kecuali harganya yang cukup mahal haha.

Oke mungkin sekian dulu review dari aku, kalau ada yang mau ditanyakan bisa langsung komen aja ya, aku usahakan untuk jawab komen. Kalau kamu mau lihat review langsung dari aku, bisa ke Youtube aku ya, klik link dibawah ini :

https://youtu.be/zOf6G-sRFUE

See you guys on my next review!

Love, R i z t `

 

Setelah menetapkan hati, akhirnya aku ikutan coba body care dari Scarlett Whitening yang beberapa bulan ini lagi hype abisss! Kalian pasti tau ya, ini body care Scarlett Whitening punyanya Felicya Angelista. Aku punya 3 produknya yaitu Body Scrub varian Romansa, Shower Scrub Pomegrante, dan Body Lotion varian Charming. Tebak favorit aku yang mana? Eitss simpan dulu jawaban kamu sampai selesai baca review ini ya :)

Scarlett Whitening Body Scrub Romansa

Pertama kita bahas scrubnya dulu ya. Varian Scarlett Whitening Body Scrub ini sebetulnya ada Pomegrante dan Romansa, tapi sekarang aku share yang Romansa dulu ya. Nanti kalau aku udah coba yang Pomegrante bakal aku share juga haha.

So kalau dilihat sebetulnya dari packaging simple ya tapi enggak terlihat murahan. Aku suka sih perpaduan warna putih, pink dan hijau di packagingnya ini. Nah kalau kalian mau beli juga, harus hati-hati nih, caranya dengan cek ada sticker hologramnya gak, karena yang asli ada sticker hologramnya seperti di foto ini. Untuk keterangan yang ada di packaging menurutku cukup lengkap ya, ada ingredients, cara pemakaian, expired date dan nomor serta QR code BPOM.

Wangi body scrub Scarlett Whitening ini buat aku cukup relaxing ya, cocok banget untuk Me Time dirumah. Butiran scrubnya juga halus, jadi enggak sakit waktu dipakai. Selain itu hasilnya juga terlihat banget sih, cek before-afternya deh, kulit aku jadi lebih bersih dan cerah kan. Hal yang paling aku suka dari body scrub ini ya karena hasilnya langsung terlihat dalam satu kali pemakaian, aku jadi ngerasa kulit aku lebih bersih dan cerah.

Anyway sebelum menggunakan scrub ini tolong dibaca baik-baik ya cara penggunaannya. Ratakan ke kulit kamu, lalu tunggu 2-3 menit, baru digosok atau di scrub. Ingat, diamkan dulu 2-3 menit ya jangan langsung di scrub. Setelah di scrub, bisa langsung dibilas. Kalau aku sih biasanya langsung pakai sabunnya nih biar lebih bersih, wangi, dan lebih cerah pastinya. Next, mari kita bahas sabunnya.

Scarlett Whitening Shower Scrub Pomegrante

Percaya enggak sih, aku tuh pingin pakai sabun ini setiap hari, tapi aku hemat-hemat juga haha. Cinta banget sama sabunnya karena wanginya sweet, kayak wangi permen atau bubble gum gitu. Warnanya juga lucu kan ungu, terus ada butiran scrubnya juga warna biru sama merah, kan aku jadi suka liatnya :))

Untuk packagingnya sendiri menurut aku simpel tapi perpaduannya tuh oke. Maksudnya dari bentuk botol yang bening, bentuk tutup botolnya, sama warna sabunnya tuh semuanya pas, aku suka liatnya. Sama seperti packaging body scrub, di botol Scarlett Whitening Shower Scrub ini juga keterangannya udah lengkap ya. Ada deskripsi dan fungsi produk, ada cara pemakaian, ingredients, manufaktur, juga nomor BPOM. Di packaging sabun ini juga ada sticker hologramnya, jadi jangan sampai beli yang palsu ya!

Tekstur dari shower scrub ini menurutku lembut dan waktu dipakai banyak busanya, enggak butuh banyak amount untuk buat banyak busa. Sabun ini juga ada buliran scrub yang halus dan enggak sakit waktu dipakai, jadi bisa lebih maksimal bersihin badan. Selain itu yang aku suka dari sabun Scarlett Whitening ini adalah enggak bikin kulit jadi kering. Malah menurutku setelah pakai sabun ini kulit aku jadi lebih lembap. 

Scarlett Whitening Body Lotion Charming

Last but not least, ini produk favorit aku dari semuanya, Scarlett Whitening Body Lotion varian Charming! Awalnya aku tau body lotion ini karena teman-temanku pada pakai juga, dan memang reviewnya lagi hits banget kan waktu itu. Ternyata hasilnya ya benar aja dong, kualitasnya oke banget karena wangi body lotion Scarlett Whitening ini bisa tahan seharian. Ya, aku bisa bilang seharian karena udah coba sendiri. Masa wangi body lotion ini masih bertahan di kulit, padahal aku udah mandi loh, harusnya kan kebawa sabun terus hilang ya wanginya. Amazing banget memang!

Sorry terlalu excited. Haha. Mari kita bahas reviewnya dari packaging dulu ya. Sebetulnya packagingnya ini sama dengan shower scrub ya, hanya bedanya kalau body lotion tutupnya pakai pump. Tapi jangan khawatir, ada lock-unlocknya di tutup pump ini, jadi aman kalau mau dibawa bepergian.

Tekstur Scarlett Whitening Body Lotion Charming lembut, agak thick tapi mudah meresap dan enggak lengket di kulit. Wanginya jangan ditanya, enak banget! Menurutku wanginya tuh kayak parfum Baccarat Rouge 540 Eau De. Kamu suka juga sama parfum Baccarat? Mending beli body lotion ini deh biar wanginya semakin awet, meresap hingga ke dalam tubuh sampai 24 jam haha. Tapi serius sih ini, aku amazing banget sama ketahanan wanginya karena dibawa tidur pun besok paginya masih wangi. Literally kecium wanginya, bukan yang wangi sisa-sisaan, paham kan maksudku.

Results

Oke ini dia hasilnya di kulit aku setelah menggunakan serangkaian produk Scarlett Whitening, mulai dari body scrub, shower scrub, dan body lotion. Overall aku suka banget sama semunya, favorit aku pastinya body lotion dong. Gimana enggak cinta, lotionnya enggak lengket dan wanginya tahan lamaaa!

Anyway semua produk ini mengandung Glutathione dan Vitamin E yang berdungsi untuk mencerahkan, melembapkan dan juga menutrisi kulit. Makanya kalau pakai serangkaian body care Scarlett Whitening ini pasti hasilnya kulit kita jadi lebih cerah dan lebih sehat. Pastinya kantong kita juga lebih sehat karena harganya affordable banget, cuma Rp. 75.000,- per produk.

Nah kalau kalian mau coba juga nih bisa langsung via :

Whatsapp : 087700163000, LINE : @scarlett_whitening, DM instagram : scarlett_whitening

atau juga bisa ke Shopee Scarlett_Whitening.

Aku sih biasanya ke Shopee ya karena bisa pakai vocher free ongkir haha. Jangan takut bocor waktu pengiriman, karena pakai bubble wrapnya banyak, aman pokoknya. 

Gimana, udah mulai tergerak belum nih buat coba body care Scarlett Whitening? Atau jangan-jangan kamu udah punya juga? Share dong reviewnya di kolom komen :D

Oke beauties, segitu dulu review dari aku. Semoga membantu untuk kalian yang lagi cari body care yaa. See you on my next post!


Love, R i z k a

Newer Posts Older Posts Home

ABOUT ME

Hi there! I love to share anything that i love. Hope you guys enjoy it!

SUBSCRIBE & FOLLOW

POPULAR POSTS

  • 6 Warna Favorit Maybelline Super Stay Matte Ink -- Lip Cream Transferproof
  • [MARLING] 5 Bahan Alami Untuk Menyembuhkan Jerawat, Aman Atau Tidak? #MaroonYangGoogling
  • [REVIEW] Skin1004 Madagascar Centella Asiatica 100 Ampoule
  • [REVIEW] L’OrĂ©al Revitalift Crystal Gel Cream -- Hydrating Moisturizer Untuk Semua Jenis Kulit
  • [REVIEW] Beby - Rose Glow Serum -- Primer Makeup Lokal Auto Glowing!

Categories

  • #MaroonYangGoogling 2
  • Ampoule 3
  • Beauty Event 19
  • Bodycare 11
  • Cleansing 8
  • Complexion 8
  • Essence 4
  • Eye Product 8
  • Face Mask 6
  • Fashion Event 1
  • Food 5
  • Haircare 8
  • Hangout 3
  • Health 3
  • Hotel 2
  • lifestyle 1
  • Lip Product 15
  • Makeup 38
  • Moisturizer 5
  • Oil 2
  • Parfume 1
  • Serum 12
  • Skincare 47
  • Staycation 2
  • Sunscreen 5
  • Toner 4
  • Tools 1
  • Travel 5
  • Treatment 2

Advertisement

Contact Form

Name

Email *

Message *

Total Pageviews

Blog Archive

  • ►  2022 (5)
    • ►  October (1)
    • ►  July (1)
    • ►  June (1)
    • ►  March (1)
    • ►  January (1)
  • ►  2021 (12)
    • ►  December (2)
    • ►  November (2)
    • ►  August (1)
    • ►  July (1)
    • ►  June (1)
    • ►  April (2)
    • ►  March (3)
  • ▼  2020 (19)
    • ►  December (1)
    • ►  November (2)
    • ▼  October (2)
      • [REVIEW] Votre Peau Daily Facial Sunshield -- Suns...
      • [REVIEW] Scarlett Whitening Body Care -- Wangi Bod...
    • ►  September (1)
    • ►  July (2)
    • ►  April (1)
    • ►  March (4)
    • ►  February (3)
    • ►  January (3)
  • ►  2019 (39)
    • ►  December (4)
    • ►  November (4)
    • ►  October (4)
    • ►  September (1)
    • ►  August (2)
    • ►  July (2)
    • ►  June (2)
    • ►  May (5)
    • ►  April (6)
    • ►  March (2)
    • ►  February (3)
    • ►  January (4)
  • ►  2018 (52)
    • ►  December (8)
    • ►  November (10)
    • ►  October (4)
    • ►  September (4)
    • ►  August (3)
    • ►  July (4)
    • ►  June (3)
    • ►  May (2)
    • ►  April (4)
    • ►  March (3)
    • ►  February (2)
    • ►  January (5)
  • ►  2017 (15)
    • ►  December (5)
    • ►  November (5)
    • ►  October (5)

Beautynesia

beautynesia blogbeautynesia

Followers

Oddthemes

Discount Voucher

Designed by OddThemes | Distributed by Gooyaabi Templates