![]() |
Body & Co Rose Rosehip Oil |
"Riz, itu mengandung vitamin C kan, bukannya gak boleh buat kulit berjerawat?"
Aman kok, nyatanya aku fine aja tuh pakai setiap hari. Mau tau kenapa? Baca dong sampai habis :D
Packaging
Packagingnya cakep! Bentuk botolnya biasa aja, tapi desainnya yang simpel dengan warna hitam-putih itu yang aku suka. Labelnya juga bertekstur dan tidak mudah lepas. Yang paling aku suka banget adalah : ada rose petal-nya :)
Ya gimana sih, kelopak mawarnya bergerak-gerak gitu kan cakep bangeeett! Oke mungkin ini aku yang norak karena baru pertama punya produk yang ada kelopak mawarnya di dalam produk, tapi yaudah lah biarin orang aku suka haha.
Untuk keterangan yang tercantum di box sudah cukup lengkap, ada deskripsi produk, cara penggunaan dan bahan-bahan yang digunakan. Selain itu Body & Co Rose Rosehip Oil juga meng-claim beberapa hal yaitu : Natural, Handmade, Palm Oil Free, Cruelty Free, Sulfate Free dan Paraben Free.
Cara penggunaan : Untuk wajah, gunakan 3-5 drops pada wajah dan ratakan perlahan. Gunakan sebelum penggunaan sunscreen di pagi hari, dan gunakan setelah membersihkan wajah di malam hari sebelum tidur. Untuk tubuh bisa digunakan di area kulit yang kering.
Packagingnya cakep! Bentuk botolnya biasa aja, tapi desainnya yang simpel dengan warna hitam-putih itu yang aku suka. Labelnya juga bertekstur dan tidak mudah lepas. Yang paling aku suka banget adalah : ada rose petal-nya :)
Ya gimana sih, kelopak mawarnya bergerak-gerak gitu kan cakep bangeeett! Oke mungkin ini aku yang norak karena baru pertama punya produk yang ada kelopak mawarnya di dalam produk, tapi yaudah lah biarin orang aku suka haha.
Untuk keterangan yang tercantum di box sudah cukup lengkap, ada deskripsi produk, cara penggunaan dan bahan-bahan yang digunakan. Selain itu Body & Co Rose Rosehip Oil juga meng-claim beberapa hal yaitu : Natural, Handmade, Palm Oil Free, Cruelty Free, Sulfate Free dan Paraben Free.
Cara penggunaan : Untuk wajah, gunakan 3-5 drops pada wajah dan ratakan perlahan. Gunakan sebelum penggunaan sunscreen di pagi hari, dan gunakan setelah membersihkan wajah di malam hari sebelum tidur. Untuk tubuh bisa digunakan di area kulit yang kering.
Ingredients
Organic Red Rose Petals, Organic Rosehip Oil, Organic Argan Oil, Organic Sunflower Oil, Organic Grapeseed Oil, Organice grapeseed Oil, Vitamin E Oil.
Texture
Wanginya enak banget! Bikin relaks, aku suka. Sebelumnya aku udah pernah bilang aku enggak suka wangi bunga, tapi wangi rose disini soft dan bikin relaks jadi aku suka banget! Teksturnya ringan dan mudah menyerap. Aku biasanya hanya menggunakan 3 drops. 1 di dahi, 1 pipi kanan, 1 pipi kiri dan sedikit di dagu. Sengaja tidak ku teteskan di hidung karena takut nantinya produksi minyak akan berlebihan.
Results
Wajahku akhir-akhir ini dry to oily, jadi di bagian dahi dan pipi tuh kering, di hidung aja yang berminyak (minyak normal bukan yang parah gitu). Nah waktu aku baca si Rosehip Oil ini kan mengandung vit. C ya, awalnya aku takut. Kenapa? Karena vit. C itu sangat dilarang untuk kulit berjerawat (cari aja di gugel kenapa gak boleh untuk kulit jerawat). Waktu aku pakai Body & Co Rose Rosehip Oil ini kondisi wajahku memang udah enggak ada jerawat, hanya ada 1 jerawat dan merah-merah bekas jerawat. Hasilnya selama aku pakai rosehip oil ini semuanya baik-baik aja, kulit terasa lebih lembap, kenyal, lembut dan lebih elastis.
"Kak untuk kulit berminyak boleh pakai juga enggak?"
Menurutku silahkan aja pakai, karena rosehip oil ini lebih mirip moisturizer cara kerjanya. Jadi fokus utamanya adalah melembapkan dan menjaga elastisitas kulit. Selain itu kandungan vitaminnya tinggi, jadi bagus untuk memberi nutrisi ke kulit kamu bebs :D
Pros
- Packagingnya cantik, mudah digunakan karena ada pipetnya.
- Harganya terjangkau.
- Wanginya enak banget!
Cons
- Hingga saat ini belum ada.
Overall jelas aku suka! Sebelumnya aku takut pakai oil, sekarang aku suka banget pakai oil ini karena nyaman di kulit. Anyway Body & Co ini brand lokal dan harganya terjangkau loh, bisa langsung cek ke instagramnya di @bodyand.co. Selain Rosehip Oil ini, mereka juga produksi skincare dan bodycare lainnya, kalian bisa cek websitenya di paragraf pertama ya diatas! Hihi :D
Thanks for reading, see you beauties on my next review!
Love,
R i z t `